Ratusan Peserta Masuk Seleksi Tahap Kedua
BERSAING: Peserta lomba NUDC dari Unija mengikuti seleksi tahap kedua secara daring di Graha Sumekar Unija, 21 Juni 2021.

Ratusan Peserta Masuk Seleksi Tahap Kedua

SUMENEP, UNIJA – Universitas Wiraraja (Unija) terus memantapkan partisipasinya pada ajang Pusat Prestasi Nasional (PUSPRESNAS) 2021. Hingga 21 Juni 2021 terdapat 191 peserta atau kelompok dari enam kategori lomba yang lolos seleksi tahap kedua.

Dua puluh empat peserta atau kelompok pada enam kategori lomba itu antara lain Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) satu orang, Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 167 kelompok atau proposal, National University Debating Championship (NUDC) 1 tim.

Kemudian, Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI) 1 tim, Kompetisi Nasional-Matematika Ilmu Pengetahuan Alam (KN-MIPA) 19 orang, dan Program Pembinaan Dan Pemberdayaan Desa (PHP2D) 2 kelompok.

Namun, dari 191 peserta atau kelompok, sebanyak 167 kelompok PKM tidak lolos seleksi tingkat nasional atau tidak terdanai. Sedangkan 24 peserta atau kelompok lainnya masih dalam proses seleksi tahap kedua.

Wakil Rektor III Unija Nurdody Zakky, S.E., M.SM mengatakan, Tim PUSPRESNAS Unija sudah maksimal dalam mengikuti ajang tersebut. “Dari yang sudah berjalan kami maksimalkan persiapannya, mulai dari pendampingan, mentor-mentor sudah kami siapkan,” katanya.

Terkait lomba yang belum dilksanakan, lanjut Dody, tentunya tidak luput dari pantauan Tim PUSPRESNAS Unija, kini tim tersebut juga juga mempersiapkan secara maksimal. “Dilatih mentor-mentornya tentunya semampu kami,” ujarnya.

Menurut Dody, PUSPRESNAS merupakan ajang lomba berskala nasional, sehingga tidak mudah untuk bisa lolos seleksi. Hanya saja, timnya tidak ciut dengan peserta dari perguruan tinggi lainnya. “Kami juga bisa bersaing dengan mereka,” tandasnya. (humas/mnd/nji)