Sumenep - Pra-PKKMB Universitas Wiraraja 2024 meninggalkan kesan tersendiri bagi para peserta. Mereka tampak semangat mengikuti setiap tahapan gladi bersih dan penugasan itu.
"Meski masih gladi, tapi seru," kata Gita, salah satu peserta yang ikut Prapengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru di halaman depan kampus Unija, 19 Agustus 2024.
Acara gladi bersih kali ini meliputi persiapan upacara, simulasi pelepasan burung merpati, dan parade seluruh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dengan diiringi musik tradisional gamelan dari UKM Sanggar Cemara.
Pada kesempatan yang sama, pihak panitia juga menyampaikan penugasan yang harus dipersiapkan para peserta. Tugas-tugas tersebut nantinya dibawa saat pelaksanaan PKKMB di hari yang telah ditentukan pihak panitia.
"Meski cuaca panas, tapi kami senang. Apalagi bareng teman-teman," tutur Danny, peserta pra-PKKMB lainnya.
Wajah semringah tak hanya terlihat dari para peserta, panitia pun tampak semangat dalam memberikan penjelasan dan pendampingan kepada peserta.
"Sekarang baru pra-PKKMB, nanti pasti lebih seru lagi," kata Rifqi, salah satu panitia dari unsur mahasiswa.
Koordinator Sie Pubdekdok PKKMB 2024 Dedy Faisal mengungkapkan, panitia menyiapkan berbagai acara yang akan menambah pengetahuan dan pengalaman bagi para peserta.
"Tentunya juga tidak akan menghilangkan keseruan di setiap acara yang sudah kami persiapkan," katanya. (fir/nji)