Kembangkan Minat Berbahasa Inggris untuk Meraih Prestasi
Melinda Novi Maghfiroh

Kembangkan Minat Berbahasa Inggris untuk Meraih Prestasi

MENGUASAI bahasa asing khususnya bahasa Inggris sangatlah penting. Apalagi di era yang serba digital seperti sekarang ini. Itulah yang menjadi alasan bagi Melinda Novi Maghfiroh menekuni bahasa internasional. Mahasiswi semester tujuh itu juga tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) English Club Universitas Wiraraja (Unija) untuk mengasah sekaligus berbagi pengetahuan dalam berbahasa Inggris.

Ketekunannya dalam belajar bahasa Inggris telah mengantarkannya meraih berbagai prestasi. Pada 2018, Melin tercatat sebagai juara II Wiararaja Essay Competition, juara II Wiraraja English Debate Competition, dan menjadi perwakilan Kampus Cemara dalam Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Jawa Timur cabang lomba debat bahasa Inggris.

Pada 2019, anak pertama dari dua bersaudara itu menjadi juara I Pemilihan Mahasiswa Berprestasi Universitas Wiraraja, juara I Wiraraja English Debate Competition. Sedangkan pada 2020, Melin mewakili kampus Unija dalam ajang National University Debate Competition.

Tak hanya itu, mahasiswa yang fasih berbahasa inggris itu akan melangsungkan simulasi sidang Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di Negara Thailand dengan tema kegiatan Model United Nations (MUN).

Kita hanya perlu berlatih dan terus berlatih karena dengan berlatih kita akan bisa (berbahasa Inggris, baca),katanya.

Melin mengungkapkan, selama ini merasa senang karena teman-temanya dan juga pihak kampus telah membantunya dalam mengembangkan kemampuan berbahasa Inggris.Saya harap kedepannya banyak mahasiswa yang dapat mengharumkan nama kampus terutama di bidang bahasa Inggris,harapnya.

Selain belajar bahasa Ingris, Melin juga belajar bahasa Korea. Menurutnya, baik bahasa Inggris maupun Korea itu penting dalam menatap era globalisasi seperti sekarang. (humas/mnd/nji)