Fakultas Pertanian Universitas Wiraraja (Unija) sukses menggelar panen perdana buah melon di Green House Fakultas Pertanian. Program pembudidayaan buah melon hingga panen ini menjadi langkah pertama yang digagas oleh Fakultas Pertanian.
Dekan Fakultas Pertanian, Isdiantoni, S.P., M.P., menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk implementasi program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM). Program ini tidak hanya berfokus pada aspek budidaya tetapi juga mencakup pemasaran hasil pertanian. "Melalui program ini, kami berharap dapat meningkatkan softskill dan hardskill mahasiswa dalam bidang pertanian, mulai dari proses budidaya hingga strategi pemasaran," ujar Isdiantoni.
Panen perdana ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Rektor Unija Dr. Sjaifurrachman, S.H., C.N., M.H., Wakil Rektor I Dr. Mujib Hannan, S.KM., S.Kep., Ns., M.Kes., Wakil Rektor III Nurdody Zakki, S.E., M.SM., Dekan Fakultas Pertanian, sejumlah dosen, serta para mahasiswa Fakultas Pertanian.
Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi Fakultas Pertanian untuk terus mengembangkan inovasi di bidang agribisnis dan pertanian modern, sekaligus mendukung visi Universitas Wiraraja sebagai institusi yang menghasilkan lulusan berkualitas dan berdaya saing tinggi.