HADIRKAN CINTA DARI IDK DAN PIK-M MAHARAJA

HADIRKAN CINTA DARI IDK DAN PIK-M MAHARAJA

Memberi adalah sesuatu yang mulia, Ikatan Duta Kampus (IDK) dan PIK-M Maharaja Universitas Wiraraja Sumenep kembali memberikan sesuatu yang berbeda, Satu hari bersama anak yatim saling berbagi ilmu dengan berbagai macam kegitan yang dilakukan dari Tadarus bersama, Fun game, penampilan bakat dan buka bersama serta pemberian santunan anak yatim .

Kegiatan ini bertemakan "hadirkan cinta ilahi di bulan suci ramadhan yang penuh berkah" yang dilaksanakan di Yayasan Al Istiqomah Sumenep, jalan Yupiter Satelit Pabian Sumenep dihadiri oleh Rektor, Pembantu Rektor dan Dekan-Dekan kampus cemara, Selasa, 30 Juni 2015.

Salah satu penampilan bakat dari para santri di yayasan Al Istiqomah memberikan kesan luar biasa pada anggota IDK, "saya tidak menyangka dari berbagai kegiatan yang kita lakukan tadi ternyata para santri disini memiliki bakat luar biasa" kata Ratna, Ketua pelaksana. Ia juga sempat mengeluarkan air mata ketika melihat penampilan bakat mereka.

Memanfaatkan fasilitas yang ada dan tidak menyerah pada keterbatasan, "jangan menyerah, manfaatkan fasilitas yang ada disini dan jadilah orang sukses" tegas Alwiyah, Rektor Cantik Unija Ia juga menjelaskan, salah satu Dosen di Unija adalah alumni dari sini.

IDK dan PIK-M Maharaja juga pemberikan penghargaan pada santri teladan terpilih, hal ini menjadi motivasi pada santri lainnya, "Semoga semuanya lebih baik dan terimakasih" kata Santri Teladan yang akrab di sapa Putri. (frl/ald)